Header Ads Widget

Kalimat Pas Ajak Kencan Incaran Hati








SEBAGIAN besar pria mungkin akan mengatakan, mengajak kencan incaran hati untuk pertama kalinya jadi momen yang sangat mendebarkan. Banyak strategi bisa membantu Anda agar lebih mudah mengajaknya kencan. Sebelum mengajak kencan, pastikan Anda sudah sedikit-banyak mengenalnya, seperti klub gym yang kerap didatangi, teman-teman, tempat kerja, dan sebagainya. Ingat bahwa dengan kencan, Anda ingin mengubah status dari yang awalnya sekadar ngobrol ringan menuju ajakan untuk menjalin rangkaian cerita asmara berdua. Berikut ini strategi yang bisa Anda lancarkan, seperti dikutip Askmen. “Pasti akan sangat menyenangkan menghabiskan liburan akhir pekan sama kamu” Bukan rahasia kalau wanita suka pria asertif atau lugas. Sampaikan pernyataan dengan ucapan yang tulus. Jangan lupa tambahkan pujian, “Pasti akan sangat menyenangkan,” dalam ajakan Anda. Biarkan ia sadar bahwa keputusan ada di tangannya, dan dia akan melewatkan hal menarik bersama Anda jika dia menolak ajakan tersebut. 

 “Bisakah aku ngajak kamu makan malam pekan depan?”

 Jika dia menjawab, “Ya, aku mau,” Anda bisa membalasnya dengan, “Oke, kamu punya waktu hari apa?”. Kalau ternyata dia mencari banyak cara untuk menolak ajakan Anda, sebaiknya tak perlu memaksakan terus mengajak karena dia jelas-jelas tidak tertarik pada Anda. Sebab, ajakan makan malam menjadi tanda jelas untuk sebuah ajakan kencan. “Minum kopi bareng, yuk!” Kalau Anda berdua baru berkenalan dan baru bisa melemparkan senda gurau, kencan selama dua hingga jam tentu terasa lama untuk dilewati. Dia kurang nyaman ngobrol panjang lebar karena belum mengenal banyak diri Anda. Kemungkinan dia mau menerima ajakan yang hanya menghabiskan sedikit waktu, seperti minum kopi atau makan siang. “Aku suka nonton film kalau sama kamu” Tiap pria merasakan tak penting bersama siapa mereka menonton film di bioskop, tapi wanita tidak selalu berpikir demikian. Jadi, saat mengajukan undangan tersebut, Anda tengah memainkan emosi dan perasaannya. Jika Anda adalah juga pria incarannya, ajakan Anda membuatnya merasa diinginkan. Sebagian pria berpikir mereka harus sedikit angkuh dan arogan saat mendekati wanita. Nyatanya, sangat sedikit yang akhirnya bisa berhasil dengan cara itu. Tinggalkanlah cara-cara yang tidak simpatik. (ftr)

Post a Comment

0 Comments